Header AD

79 SISWA RANTING RAWAJITU UTARA IKUTI UJIAN KENAIKAN TINGKAT

(SH Terate Lampung). Sebanyak 79 Siswa Polos mengikuti Ujian Kenaikan Tingkat (UKT) ke Sabuk Jambon di Ranting Rawajitu Utara Cabang Mesuji. Menurut Ketua Ranting Mas Jon Kenedi, UKT Sabuk Jambon ini dilaksakan pada Malam Minggu, 20 November 2021. UKT bagi siswa Persaudaraan Setia Hati Terate (SH Terate) merupakan tahapan wajib yang harus diikuti untuk menjadi seorang Warga SH Terate (sebutan pendekar SH Terate). Setelah itu mereka masih akan mengikuti tahapan-tahapan berikutnya pada sabuk hijau dan putih. 

Menurut Ketua Panitia UKT Mas Munir, kegiatan UKT Sabuk Jambon dilaksanakan di Ponpes Al Yazier, Panggung Jaya Rawajitu Utara Kabupaten Mesuji. UKT Berjalan dengan lancar dari awal hingga akhir, tidak ada siswa maupun warga yang mengalami cidera berarti. Mas Munir mengucapkan terimakasih yang sebanyak-banyaknya kepada seluruh jajaran pengurus cabang, ranting, rayon dan para panitia yang telah berjibaku menyukseskan kegiatan ini. 

Sebagaimana diketahui oleh di SH Terate ada 4 tingkatan siswa yang ditandai dengan selendang/sabuk yang dipakai yakni:

- Siswa Sabuk Polos (hitam)

- Siswa Sabuk Jambon (merah muda)

- Siswa Sabuk Hijau

- Siswa Sabuk Putih.

Masing-masing warna pada sabuk memiliki makna filosofis tersendiri bagi anggota SH Terate. Ketua Cabang SH Terate Kabupaten Mesuji, Kangmas Lasmidi mengatakan bahwa Cabang Mesuji merupakan salah satu cabang termuda di Provinsi Lampung. Namun keberadaan SH Terate di wilayah ini sudah ada puluhan tahun yang lalu. Sehingga jumlah anggota SH Terate di Kabupaten Mesuji diperkirakan lebih dari 15 ribu orang. Beliau juga mengemukakan bahwa Cabang Mesuji sedang berusaha membangun sebuah Gedung Padepokan yang terbilang cukup besar di bilangan Gedung Ram, Kabupaten Mesuji. 


SH Terate Cabang Mesuji, khususnya ranting Rawajitu Utara yang dinahkodai oleh Kangmas Jon Kenedi bertekad untuk  bersama sama warga masyarakat untuk menjaga ke amanan serta membangun kampung khusus nya wilayah rawa jitu Utara. Lebih daari itu SH Terate Rawajitu Utara mendukung sepenuhnya kepemimpinan SH Terate yang diketuai oleh Kangmas R. Murjoko HW sebagai Ketua Umum Pusat PSHT dan Kangmas Isbiantoro sebagai Ketua Dewan Pusat PSHT. 


"Ke depannya kami akan mendukung program program pencak silat prestasi, dan kirab budaya dalam rangka menyongsong satu abad PSHT Pusat Madiun. Khusus ranting Rawajitu Utara pun Ahir tahun ini pun rencana akan peletakan batu pertama pembangunan padepokan  ranting juga mas, mohon doa nya semoga semua bisa berjalan lancar....!" pungkas Kangmas Jon. (EBS)

========

INFO:

Ingin Kegiatan Saudara dipublikasikan di website www.pshtlampung.com

silahkan hubungi WA. 08978190978 atau 082186409241


79 SISWA RANTING RAWAJITU UTARA IKUTI UJIAN KENAIKAN TINGKAT  79 SISWA RANTING RAWAJITU UTARA IKUTI UJIAN KENAIKAN TINGKAT Reviewed by PSHT LAMPUNG on Senin, November 22, 2021 Rating: 5

Tidak ada komentar


IKLAN USAHA