Header AD

KETUA PERWAPUS LAMPUNG TURBA (2)

 

Ketua Perwapus Kangmas Brigjen TNI Yuswandi, S.Sos
meresmikan Bangunan Padepokan SH Terate Cabang Tanggamus di Gisting

(pshtlampung.com. 18/09/22). Tepat pukul 09.00 WIB, Tim Perwapus diiringi Rombongan Pengurus PSHT Lampung Barat menuju ke Ranting Air Hitam untuk menyaksikan Pengajian Akbar dalam rangka memeriahkan Perayaan 1 Abad SH Terate. Disana Ketua Perwapus bertemu dengan Bupati Lampung Barat, Parosil Mabsus yang kebetulan merupakan Warga Kehormatan PSHT yang disahkan pada tanggal 6 Agustus 2022. Acara di Air Hitam berakhir pukul 12.00 WB. Perjalanan dilanjutkan ke Cabang Way Kanan, yang merupakan cabang terujung berbatasan dengan Provinsi Sumatera Selatan di Bagian Tengah tepatnya Kabupaten OKU Timur. 


Di Way Kanan, Tim Perwapus disambut oleh Ketua Cabang Way Kanan, Kangmas Sujarwo berserta jajaran pengurus dan ketua-ketua ranting se Kabupaten Way Kanan. Kegiatan dipusatkan di Padepokan SH Terate Way kanan di Baradatu. Padepokan ini baru berdiri dan baru dua kali dipergunakan untuk kegiatan pengesahan warga baru yakni tahun 2021 dan tahun 2022. SH Terate di Kabupaten Way Kanan sangat pesat perkembangannya. Bahkan di daerah Baradatu, rata-rata warga masyarakatnya telah menjadi anggota (Warga) Persaudaraan Setia Hati Terate. 


Kegiatan di Way Kanan berakhir pukul 16.00 WIB. Tim Perwapus pun melanjutkan perjalanan ke lokasi terakhir yakni Cabang Lampung Utara. Kegiatan di Lampung Utara dipusatkan di Padepokan PSHT Ranting Bukit Kemuning. Menurut Ketua Cabang SH Terate Lampung Utara, Kangmas Wagimin, lokasi ini dipilih karena mempertimbangkan faktor efektifitas dan efisiensi, sebab perjalanan perwapus telah cukup melelahkan dari Lampung Barat ke Way Kanan lalu ke Lampung Utara. Disini Tim Perwapus juga disambut oleh Jajaran Pengurus inti PSHT Cabang Lampung Utara beserta dengan beberapa pengurus ranting PSHT di Lampung Utara. Dialog berjalan cukup akrab dan banyak masukan yang diberikan kepada Perwapus Lampung untuk kebaikan tata kelola organisasi PSHT ke depannya. 

Selepas Maghrib, Tim Perwapus meneruskan perjalanan kembali pulang ke Bandar Lampung. (Selesai)


Tim Perwapus:

1. Brigjen TNI Yuswandi, S.Sos (Ketua Perwapus)

2. Eko Budi Sulistio, S.Sos, M.AP (Sekretaris Perwapus)

3. Senen Prabowo (PAMTER Bandar Lampung)

4. Hendra (PAMTER Bandar Lampung)



BACA JUGA:

KETUA PERWAPUS PSHT LAMPUNG TURBA (1)

RESMI!!!... KEMENKUMHAM AKUI BADAN HUKUM PSHT YANG DIKETUAI KANGMAS MURJOKO HW



Ingin Kegiatan Anda dipublikasikan di website pshtlampung.com?
Hubungi Redaksi di WA 08978190978 

atau email: pshtlampung.perwapus@gmail.com

KETUA PERWAPUS LAMPUNG TURBA (2) KETUA PERWAPUS LAMPUNG TURBA (2) Reviewed by PSHT LAMPUNG on Selasa, Oktober 18, 2022 Rating: 5

Tidak ada komentar


IKLAN USAHA